BLANTERVIO103

Multi-Directional Hillshade pada ArcGIS

Multi-Directional Hillshade pada ArcGIS
1/17/2021
MultiDirectional Hillshade pada ArcGIS

Fungsi Multi-Directional Hillshade merupakan alternatif dari fungsi hillshade dengan banyak arah penerangan pada ArcGIS. Fungsi ini mensimulasikan tampilan alami medan (permukaan), termasuk arah pencahayaan dari langit (posisi relatif matahari), tentu perbedaannya dari yang default hillshade adalah Jumlah arah pencahayaannya.

Sepertinya yang sudah dijelaskan diatas bahwa Multi-Directional Hillshade ini melakukan komputasi hillshade dari 6 arah berbeda sehingga dapat meningkatkan visualisasi permukaan untuk analisis atau tampilan grafis, terutama saat menggunakan transparansi. Setiap hillshade dikalikan dengan bobot dan jumlahnya dinormalisasi untuk memberikan nilai Multi-Directional Hillshade akhir.

Baiklah, sekarang kita masuk ke paket installasinya. Pada proses install nantinya paket akan otomatis menyesuaikan dengan versi ArcGIS yang teman-teman miliki, berikutnya hanya perlu di next saja sampai installasi selesai.

Untuk cara pemakaianya sangat mudah sekali. Berikut tutorial singkat cara menjalankan Fungsi Multi-Directional Hillshade pada ArcGIS.

1. Silahkan input data raster ketinggiannya, dalam hal ini mimin menggunakan data DEMNAS yang sudah di proyeksikan ke UTM.
2. Buka menu windows pada tab menu lalu pilih Image Analysis Window (IAW).
3. Pilih dataset yang ingin diterapkan fungsinya dan kemudian pilih opsi 'Add Function' di blok Processing.

MultiDirectional Hillshade pada ArcGIS
4. Lalu Klik Kanan pada Identity Function
5. Insert Function lalu pilih Fungsi Multi-Directional Hillshade.
6. Lalu jendela raster function akan terbuka. Disini teman-teman bisa melakukan penyesuian dengan selera masing-masing. Setelah semua parameter diatur, fungsi dapat diterapkan dengan konfirmasi tombol OK.

MultiDirectional Hillshade pada ArcGIS
Hasil Output Fungsi Multi-Directional Hillshade

Note: Jika fungsi ini diterapkan di Image Analysis Window (IAW), peregangan min-max secara otomatis diterapkan, dan hillshade akan terlihat terlalu gelap. Solusinya adalah Mengubah tipe peregangan ke "Tidak Ada (None)" sehingga akan menghasilkan keluaran yang diharapkan lebih baik. Jenis piksel keluaran selalu 8-bit unsigned.

Untuk mempermudah tutorial ini, mimin sudah siapkan video lengkapnya sehingga lebih mudah dipahami beserta seperti apa perbedaannya dengan fungsi hillshade bawaan (1 arah). Untuk Paket installasinya ada dibawah artikel ini, silahkan diunduh dan lakukan install sebelum digunakan.

VIDEO TUTORIAL

Function Multi-Directional Hillshade

Baca Juga:
1. Daftar kumpulan data shapefile (SHP) berbagai tema.
2. Peta Cetak Digital Indonesia Berbagai Tema

Baiklah sekian dulu untuk sharing kali ini tentang Multi-Directional Hillshade pada ArcGIS Lengkap. Jika ada saran, tanggapan, pertanyaan, link mati serta request silakan gunakan kotak komentar, halaman kontak atau sosial media yang ada di website Lapak GIS. Terima Kasih.

Share This Article :
Lapak GIS

Lapak GIS adalah Tempat Berbagi Pengetahuan tentang Geographic Information System (GIS) dan Remote Sensing (Pengindraan Jauh).

6210244686568305774